Selasa, 15 September 2015

We Love Deadline !!


















Pasti udah tau ya namanya deadline bisa jadi "kawan" bahkan jadi "lawan" dalam berbagai situasi yang kita hadapi, seberapa sering sih kalian berhadapan sama yang namanya deadline? untuk yang kerja di kantor bahkan anak sekolahan hingga kuliahan kebanyakan bisa rasain berpacu dalam waktu ini gimana rasanya, kamu tipe deadline yang kaya gimana sih?



1. Nunggu Inspirasi Muncul

















Biasanya, kalo ga ketemu yang namanya deadline belum afdol rasanya ya. Kinerja otak serasa belum ngebul alias kerja kalo belum deket waktunya. Saat waktu tugas udah di ujung tanduk (melihat jam rasanya bertemu bom waktu), baru deh otak bekerja seperti dinamo kilikan tamiya. Atau, katanya sih seperti mesin diesel, lama panasnya (duh!). Ga sedikit yang kaya gini, tapi alangkah baiknya kita cicil dari jauh-jauh hari ya guys. Bagaimana pun juga ada efek samping pastinya dari waktu yang sedikit tersedia, mulai dari kurang waktu tidur hingga fisik yang dikorbankan.

2. Suka Nunda Waktu (Males)



















Nah, ini yang paling bahaya, mengatasnamakan istilah "mager" alias males gerak jadi tugas sekolah, kuliah atau kerjaan sekalipun jadi terbengkalai deh. Walhasil, saat udah deket waktu dikumpulin tugas sekolah, kuliah atau kerjaannya, kita jadi keteteran alias panik ngerjainnya. Beruntung jika inspirasi muncul sehingga tugas siap kumpul, kalo buntu, wassalam deh. Makanya, prepare atau persiapkan jauh-jauh hari ya guys. Asli, bisa jejingkrakan sendiri kalo menghadapi tugas banyak di waktu deadline. Serasa naik roller coaster yang ga berujung alias ga berhenti-berhenti rasanya.

3. Sibuk Tugas Lain (Waktu Ga Banyak)





















Situasi seperti ini juga kerap menemui kita, banyak tugas lain yang menunggu, sedangkan tugas lain menunggu, kita menunggu untuk menyelesaikan, guru, dosen, bosa kita nunggu buat kita selesaikan semua, semua saling menunggu,lalu apalah arti menunggu, hahaha. Jika sudah begini, kita harus paham time management alias cerdas membagi waktu, jadi satu demi satu tugas terselesaikan.  Cara yang paling sederhana, ya coba tulis satu persatu tugas di semacam note di buku atau semacam mading jadwal yang kita buat, lalu kita atur sedemikian rupa supaya tepat waktu mengerjakannnya, punya jeda agar tubuh bisa istirahat juga.

4. Lupa



Alasan yang memang sering terjadi atau sengaja dibuat-buat, hmmm. Yang rugi kita lagi pastinya. Untuk yang sering lupa, biasakan catat di buku note atau apapun itu, yang jelas tempat kita mencatat kegiatan itu sering kita baca, sehingga saat kita lupa bisa keinget. Atau, yang lebih instant kita catat di note smartphone, bisa juga gunakan alarm reminder atau pengingat sekalian supaya ga da alasan untuk lupa guys.


5. Ketergantungan Sama Deadliner Lain



Ini bisa dibilang ga beruntung banget dan mengahdapi cobaan yang super duper bikin kesel,hmmm. Kejadian semacam ini bisa terjadi di tugas kelompok sekolah dan kuliah, bahkan pekerjaan sekalipun yang butuh teamwork. Alasannya bermacam-macam dari kita ketergantungan dengan mereka yang suka nunda waktu, entah memang kita dipasangkan sama dia, atau memang takdir menempatkat diri kita bersama dirinya (huft !!) hahaha. 

Jika tipe kita cocok sama dia, berarti jodoh, eehh salahh, berarti bahaya buat keberlangsungan tugas ataupun pekerjaan kita. Harus ada yang merubah guys, kalo bukan kita, siapa lagi, bisa dari teguran halus yang santai atau bahkan jangan segan-segan untuk tegas jika itu sudah cukup sangat menganggu dan berlanjut.

6. Moody

















Tipe seperti ini kurang lebih sama seperti nunggu inspirasi, tapi ini lebih kebawa perasaan alias baper istilah anak muda zaman sekarang, hahaha. Walhasil nunggu modd  membaik malah ketemu deadline deh. Situasi seperti ini cukup sangat menggangu produktivitas kita, apaplagi tuga kita ada kaitannya dengan pengembangan diri dan mempengaruhi orang lain sperti kerjaan dan tugas sekolah atau kuliah. 

Coba bersikap profesional dengan membiasakan diri untuk secara kosisten melawan modd tersebut, bagaimanapun juga pasti terbiasa nantinya seiring seringnya kita melawan perasaan itu. Atau jika sudah moody kronis bin akut (brrrr) saat dihadapi dengan tugas kita harus ciptakan suasana sedemikian rupa agar mood kita kembali. Bagaimanapun juga diri kita pribadi yang paling tahu agar mood tersbeut membaik lagi.

7. Pecinta Adrenalin Waktu (Time Challenger)













Ini agak absurd alias tipe yang aneh guys. Tipe ini kerap menghubungkan waktu yang sempit dengan tantangan untuk bisa mengerjakannya tepat waktu dan tepat sasaran (ini deadline apa maksudnya ya !?). Mereka menganggap waktu jadi kualitas atau tolak ukur sebapa cepat kita mengerjakkan tugas atau pekerjaan kita di watu yang sedikit (ini penjinak bom ya!?). Atau, ini seperti sedang kuis atau semacamnya ya, hahaha. Bagus jika mampu, kalau ga, bisa di bom sama guru dosen atau pak bos. Lagi pula kan bisa kita kerjaan di waktu awal.





8. Follower













Tipe ini lebih absurd lagi, deadline semacam trend yang bisa diikuti, jadilah kita followernya alias ikut-ikutan. Darimana kerennya ya berkencan dengan deadline? namanya aja horor. Belum lagi dampak ini itunya, beresiko tinggi. Saat sudah tau akibatnya mungkin baru bisa berkomentar, pokoknya maknyuuss hahaha.


9. Ga Tau Apa Artinya


Tipe ini jauh lebih absurd lagi, ga tau artinya deadline bahkan ga tau juga kejadian deadline itu seperti apa, ada ya (Duh!).  Suka sedih sendiri rasanya, tetapi mereka lebih terselamatkan jika memang kebiasaan mereka tidak seperti itu. Biasanya tipe ini, tipe asbun ("asal bunyi") guys, hahaha, Yasudahlah biarkan mereka bahagia.

10. Deadliner Sejati



Tipe ini biasanya menggunakan berbagai alasan untuk mengerjakan sesuatunya serba deadline, mulai dari point yang sudah kita sebutkan dari nomor 1 sampai 8 (point 9 super absurd,hahaha). Tipe ini ga pernah kapok menjajali deadline, seakan itu sudah mengalir dalam darah dan ada di hati sanubarinya,haha. Kalau sudah begitu kita bisa apa (hikss !)


Yaap, inilah beberapa tipe deadline yang ada disekeliling kita, tipe kamu yang mana guys? mungkin jika ada tipe lainnya kamu bisa komentar juga, sekaligus menawarkan solusi buat temen-temen kita yang setipe, hehehe. Bagaimanapun juga, kurang-kurangin ya, karena jika terus-terusan 'kencan' sama deadline ga baik juga. Have a Productive Day All. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar